Dianggap Patuh Dalam Pelayanan Publik Tahun 2022, Pemprov NTB Terima Penghargaan Ombudsman RI

    Dianggap Patuh Dalam Pelayanan Publik Tahun 2022, Pemprov NTB Terima Penghargaan Ombudsman RI

    Mataram NTB - Pemerintah Provinsi NTB kembali menerima penghargaan Predikat Kepatuhan Tingkat Tinggi Pelayanan Publik (Opini Pengawasan Penyelenggaraan Pelayanan Publik) dari Ombudsman RI.

    Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Anggota Ombudsman RI, Dadan S Suharmawijaya pada acara Ajang Tribunlombok.com yang berlangsung di Ballroom Hotel Lombok Raya Mataram, (16/02/2023).

    Selain Daerah Provinsi NTB, terdapat 3 daerah Kabupaten di NTB yang juga menerima penghargaan yang sama yaitu Kabupaten Lombok Barat, Kabupaten Lombok Tengah dan Kota Bima.

    Piagam penghargaan yang diterima Daerah Provinsi NTB dan 3 daerah Kabupaten/ Kota di NTB tersebut diberikan atas Kepatuhan dalam Penyelenggaraan Pelayanan Publik tahun 2023.

    Usai menerima Penghargaan, Kepala Diskominfotik NTB Dr Najamudin Amy, SSos, MM saat dikonfirmasi terkait penerimaan Penghargaan tersebut mengatakan tentu kita berterimakasih terutama kepada Ombudsman RI yang telah menghadiahi Pemprov NTB dengan penghargaan atas kepatuhan Pemerintah Provinsi NTB dalam menyampaikan Pelayanan Publik di tahun 2022 lalu.

    Tentu ini akan menjadi motivasi bagi seluruh jajaran di Pemerintah Provinsi NTB untuk lebih meningkatkan layanan - layanan kepada masyarakat dengan terus melakukan berbagai inovasi untuk dapat membantu masyarakat NTB pada khususnya.

    "Ini akanenjadi pemicu kita semua untuk terus melakukan yang terbaik dalam melayani masyarakat, "tutupnya. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Danrem 162/WB, Dampingi Menhan RI selama...

    Artikel Berikutnya

    Kapolda NTB Bangga Anggota Bisa Berikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Daerah Peduli Penyiaran, Provinsi NTB dan Kota Mataram Raih Penghargaan Anugerah KPI 2024
    Kasat Binmas Polresta Mataram pimpin Safari Kamtibmas dan Jumat Curhat di Wilayah Kecamatan Narmada
    Sosialisasi Bakomsus Gizi, SDM Polresta Mataram Kunjungi Poltekkes Mataram
    Pantauan Liputan Media dalam 1 Bulan Terhadap 18 Anggota Dewan Asal Sumatera Barat atau 'Parle 18'
    Pengepul Judi Togel di Sumbawa Ditangkap Polisi

    Tags